SABUROmedia, Ambon — Badan Pengawas Pemilihan Umum  (Bawaslu) Provinsi Maluku menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) Penguatan Kelembagaan Bersama Organisasi Kepemudaan (OKP), di Hotel BiZ, Jalan Said Perintah Kota Ambon, Pada Senin (05/08/2024).

 

Koordinator Divisi Sumber Daya Manusia dan Diklat (SDMD) Bawaslu Provinsi Maluku, Dr Stevin Melay., M.Si dalam sambutannya, menyampaikan bahwa dengan segala keterbatasan BAWASLU maka perlu untuk melakukan sinergi dan kolaborasi dengan Masyarakat, khususnya Organisasi Kepemudaan yang ada.

 

“ Penting bagi kami untuk melakukan Evaluasi sesuai amanat UU No 7 Tahun 2017 tentang Pemilu terkait Tugas, Wewenang, dan Kewajiban Pengawas Pemilu. Sebagai lembaga Pemilu yang melakukan pengawasan untuk memastikan penyelenggaraan Pemilu serentak dapat berjalan secara  Mutatis Mutandis sesuai peraturan perundang – undangan yang ada, “ Ungkapnya.

 

“ Untuk itu, kami merasa sangat penting untuk dapat bersinergi dengan semua elemen Masyarakat termasuk OKP. Dalam konteks Maluku dengan locus geografi pengawasan yang luas, butuh keuletan dan kegigihan perangkat Kami mulai dari tingkat desa, kecamatan, Kab/Kota hingga Provinsi. Untuk itu, butuh dukungan dan bergandeng tangan dengan teman – teman Organisasi Kpemudaan yang ada untuk memaksimalkan tugas pengawasan yang ada, “ ajaknya.

 

“ Kami berharap melalui kegiatan ini, berbagai kekurangan yang terjadi, koreksi dan solusi agar dapat disampaikan untuk kami input sebagai dinamika pengawasan yang kami lakukan nantinya. Dalam evaluasi ini kami terbuka, dan menerima berbagai usulan, tidak terbatas hanya yang baik – baik saja, yang tidak enak juga perlu disampaikan rekan – rekan stakeholder aktivis yang hadir, “ pintanya.

 

“ Saya adalah mantan aktivis yang lahir di jalanan, sejak Tahun 2000 sudah pegang megaphone dalam berbagai aksi demonstrasi di Kampus Unpatti, untuk itu saya mengajak kita semua untuk dapat kritis memotret demokrasi, harus berani membuat catatan kritis terhadap dinamika demokrasi secara nasional, bukan karena Maluku kecil dari jumlah Pemilih, tapi Maluku ikut berkontribusi bagi Pembangunan Nasional, bahkan Maluku ikut sebagai pelaku sejarah, “ jelas mantan aktivis GMNI ini.

 

 

Kegiatan ini dibuka oleh Pimpinan Bawaslu Kordiv Pencegahan dan Hubungan Masyarakat Bawaslu Provinsi Maluku, Daim Baco Rahawarin., S.Sos.

 

Dalam sambutannya, dia mengatakan bahwa yang dilakukan adalah bagian ikhtiar Bawaslu untuk menjadikan demokrasi semakin berkualitas. Proses Pemilu memang telah selesai dan berjalan damai, namun tetap masih ada residu – residu yang akan kita gali untuk perbaikan kedepannya, harap alumni Fisip Unpatti ini.

 

“ Tujuan diselenggarakannya Rakor ini adalah memberikan pemahamanan, pengetahuan, dan persepsi yang sama kepada stakeholders Pilkada Serentak yang akan dihadapi, agar berjalan secara demokratis sesuai azas Pemilu. Menumbuhkan sikap dan kesadaran serta perilaku proaktif dari Stakeholders pemilihan untuk mengawal Pilkada demokratis melalui pengawasan partisipatif, “ jelasnya.

 

“ Bawaslu mengajak kita semua untuk dapat terus melakukan edukasi politik, “ sambungnya.

 

“ Isu krusial Pemilu, rezim Pemilu telah selesai, sekarang kita lanjut di rezim Pemilihan. Saat ini berjalan penyusunan DPS, kiranya butuh partisipasi aktif kita semua untuk mencegah agar tidak Golput, bahkan yang belum terdata kemarin dalam Pemilu Pilpres agar dapat diinfokan dengan Pengawas Pemilu kami, baik yang berada ditingkat desa hingga struktural ke atasnya, “ Pintanya.

 

“ Dalam Konteks pengawasan yang semakin luas, maka kita butuh semakin banyak partisipasi public, kita butuh sinergitas teman – teman OKP/ BEM dalam mendukung tugas – tugas pengawasan kedepan, “ tutup mantan Sekwil GP Ansor Maluku ini.

 

 

Sementara Sekjen DPP IMM, Immawan Zaki Mubarak yang hadir sebagai Pemateri Nasional bersama Gus Erick Rumluan dari PW NU Maluku ke Media SM, sangat mengapresiasi atas terselenggaranya kegiatan ini sebagai sarana dialog antara Bawaslu dan OKP dalam menjalin sinergitas pengawasan partisipatif, ucapnya.

 

Dia berharap, melalui penguataan kelembagaan dengan para OKP dan Ormas Bawaslu semakin berdaya dalam melakukan kerja – kerja pengawasan demi terwujudnya Pemilukada yang berkualitas dan berintegritas, tambahnya alumni Malang ini.

 

Hadir sebagai Peserta, DPW BKPRMI – LPP BKPRMI Provinsi Maluku, Badko HMI, PKC PMII Maluku, DPD GMNI Maluku, PMKRI Maluku, KMHDI Maluku, PW KAMMI Maluku, Fatayat NU Maluku, GP Ansor Maluku, PW Pemuda Muhammadiyah Maluku, DPD IMM Maluku, PB AM GPM, PW NA Maluku, PW IPM Maluku dan Jurnalis Lokal. (SM)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *