SABUROmedia, Ambon — Penjabat Walikota Ambon Bodewin M. Watimena Menghadiri Kegiatan Silaturahmi dan Panggung Seni Remaja Masjid Al-Mukhlisin Waringin Wainitu Dengan Thema ” Membangun Bingkai Kebersamaa Di Hari Yang Penuh Kemenangan “, Minggu Malam (14/04/2024).

 

Dalam Sambutannya Bodewin Katakan Pemerintah Kota Ambon Selalu Memberikan Apresiasi Bagi Anak-Anak Muda Yang Dapat Membuat Kegiatan Demi Pengembangan Kota Ini. Pemerintah Kota Ambon Sementara Mempersiapkan Generasi Muda Di Kota Ambon Untuk Dapat Mengembangkan Dirinya Melakukan Inovasi – Inovasi Dan Beraktifitas Supaya Mereka Menjadi Generasi Muda Yang Tangguh Sebab Mereka Adalah Calon-Calon Pemimpin – Peminpin Di Masa Depan.

 

Kota Ambon Dikenal Bukan Saja Soal Keindahan Kotanya, Namun Seni Dan Budaya Yang Terus Tumbuh Di Kota Ini. Pertunjukan Seni Dan Budaya Yang Di Lakukan Hari Ini Harus Terus Di Jaga Dan Di Lestarikan Bagi Generasi Kedepan, Tutur Bodewin

 

Slogan Ambon Par Samua, Mengajak Kita Semua Sebagai Warga Kota Ambon apapun Perbedaannya Suku, Agama, Dan Ras Tidak Menjadi Pembedah Bagi Kita Sebagai Warga Kota Ambon Untuk Bersama-Sama Membangun Kota Yang Kita Cintai ini.

 

 

Pemerintah Kota Ambon Mendukung Penuh Setiap Kegiatan – Kegiatan Berinovasi Seperti Ini Dan Kami Berharap Kegiatan ini Akan Terus Di Lakukan Setiap Tahunnya Sebagai Bagian Dari Ciri Khas Kota Ambon, Pungkas Bodewin.

 

Ditempat yang sama, Febri Wally., ST – Direktur Wilayah LPPDSDM BKPRMI Provinsi Maluku yang juga hadir, turut memberikan apresiasi yang luar biasa kepada Panitia, Remas Al-Mukhlisin, dimana Ketua Remas yang juga Sekretaris DPK BKPRMI Kecamatan Nusaniwe ini.

 

” Kita Mendorong Lahirnya Pemuda Remaja dari Kalangan Masjid untuk terus menjadi pendorong, Perintis dan Motivator dari kalangan generasi muda, dimana hal ini sudah terbukti, dimana Ketua Remas Al Falah Telaga Kodok juga pernah berhasil mewakili Maluku ditingkat Nasional melalui ajang Pemuda Pelopor tahun kemarin, tentunya ini menjadi effort bagi kita semua, disamping kebanggaan bagi Komunitas Pemuda Remaja Masjid yang ada, ” Pungkas Wally, yang juga Penyuluh Kemenag Non PNS KUA Kecamatan Nusaniwe ini.

 

Tampak Hadir Bersama Pj Walikota Ambon, Perwakilan Polresta Ambon, DPW BKPRMI Maluku, Ibu – Ibu MT, Tokoh Agama dan Warga Masyarakat sekitar (SM-MSA)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *