SABUROmedia, Piru SBB – Anggota DPRD Provinsi Maluku Daerah Pemilihan Kabupaten SBB, Turaya Samal mengharapkan dalam perayaan Hari Ulang Tahun Kabupaten SBB Ke – 18 ini Kabupaten yang berjuluk Saka Mese Nusa ini lebih baik dalam pergelolaan potensi Sumber Daya Alam ( SDA) Peningkatan Sumber Daya Manusia (SDM) dan Tata Kelola Pemerintahan.
Samal yang ditemui di Gedung DPRD Kabupaten SBB, Gunung Malintang, Kota Piru, Jumat, (7/1/2022) menandaskan, keinginannya agar pengelolaan tata pemerintahan yang lebih baik, tidak berarti bahwa Pemerintahan saat ini tidak baik, tetapi harus ada pembenahan dan perbaikan kearah kemajuan ,sehingga pelayan kepada Masyarakat Umum dapat tercapai lewat tata kelola pemerintahan yang baik tersebut.
Menurut Samal, lewat Tema sentral HUT Kabupaten SBB ke -18 ini yakni , “SBB Bangkit” ini harus menjadi jawaban atas persoalan- persoalan di Daerah, salah satunya adalah bagaimana Pemda SBB dapat tetap menghasilkan program- program pembedayaan bagi peningkatan kesejahteraan Masyarakat ditengah keterbatasan APBD SBB yang hanya mencapai 1 Triliun lebih.
” Selain pengelolaan potensi SDA, SDM dan tata kelola pemerintahan, Saya berharap keterbatasan APBD SBB tidak langsung mengurangi program- program pembedayaan Masyarakat, artinya dengan anggaran sedikit ini, Pemda tetap memprioritaskan pemberdayaan Masyarakat” jabarnya.
Samal juga menepis anggapan bahwa, Tema “SBB Bangkit”, telah mengeliminir Program Pasangan Yakin 2017 yaitu “Kasi Bae” pasalnya, menurut Politisi PKS ini, slogan SBB Bangkit masih sejalan dengan Kasih Bae bukan berarti tema ini menggantikan tema sebelumnya.
“Saya pikir slogan “SBB Bangkit”bukan menggantikan “Kasi Bae”, karena setiap Pemimpin pasti menginginkan yang terbaik di masa kepemimpinannya, karena mengingat janji- janji kampanye yang telah disampaikan kepada Rakyat harus ditunaikan di periode ini “urai Samal.
Menurut Samal, kewajiban untuk menunaikan janji Kampanye itu , bukan hanya tanggung jawab Bupati SBB sendiri, tetapi juga menjadi tanggung jawab aparatur Pemerintah Daerah dan Tim Sukes yang mengusung Paslon Yakin di saat itu.
Aleg Dapil SBB ini juga berharap, di HUT Kabupaten SBB yang sudah tidak muda lagi, yakni ke-18 Tahun ini, Kabupaten SBB harus mampu bersaing dengan kabupaten lainnya di Provinsi Maluku, lewat pengelolaan SDA, SDM serta peningkatan Pendapatan Asli Daerah, selain itu juga, Pemda SBB juga harus bisa melobi ke Pusat sehingga dapat mendatangkan program- program strategis bagi kemajuan Daerah. (SM-NK)