SABUROmedia, Halut– Polisi dari satuan Brimob Kabupaten Halmahera Utara (Halut) menggelar silaturrahmi temu siswa pada sekolah Madrasyah Thasanawiyah (MTS) Siningamoi di Kecamatan Tobelo Barat kabupaten Halut, Maluku Utara Rabu (22/01/2020).

Saat dikonfirmasi Saburomedia.com Dangki Brimob Kabupaten Halut, Anggrab Teja menjelaskan bahwa kegiatan silahturahmi disekolah itu dalam rangka sosialisasi narkoba dan Minuman Keras (Miras) bagi siswa siswi di sekolah tersebut.

Kegiatan ini adalah salah satu bentuk pencegahan sejak dini dan upaya prefentif jangan sampai siswa ikut terlibat dalam mengkonsumsi narkoba dan miras. Karena apabila para generasi muda ini sudah menggunakan kedua jenis barang haram tersebut akan berdampak pada rusaknya karakter dan watak siswa.

“ Jadi kami kami hadir di sekolah ini, mengajak siswa MTS kedepan  agar menjaga generasi yang sehat secara fisik jasmani maupun rohani harus tetap terpelihara biar keluar dari sekolah nanti bisa wujudkan cita-cita mereka, mungkin ada yang mau ikut calon polisi/ barimob dan TNI, “ ujarnya.

Sementara itu salah satu guru pembina sekolah, Sahril Manyila mengatakan bahwa dengan adanya kehadiran bapak Dangki Brimob disekolah MTS Siningamoi desa Togolihua Kabupaten Halut merupakan ssuatu kebanggaan dan pihak sekolah merasa terbantu, apalagi ini hal positif bagi siswa agar mengetahui bahaya dari narkoba dan miras.

“ Kami dari sekolah sangat mengapresiasi dan berterima kasih serta bersyukur sehingga kegiatan sosialisasi narkoba dan miras bisa berjalan lancar di sekolah kami, kedepan kami meminta kepada pihak terkait dalam hal ini dinas pendidikan dan BNN Kabupaten Halut lebih fokus lagi dalam program seperti ini kedepan nanti, “ pinta Manyila. (Jufri)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *