SABUROmedia, SBB – Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Komisariat Fakultas Teknik Universitas Pattimura (Unpatti) melaksanakan Pengabdian Masyarakat Jilid II dengan bertemakan Rumah Hijau Untuk Desa Lestari, Pendidikan Literasi dan Sehat Generasi.
Acara ini dibuka Upu Latu Raja Negeri Buano Utara Bapak Ahmad Nurlette pada hari Kamis, (30/01/2025) di Balai Desa Negeri Buano Utara Kecamatan Huamual Kabupaten Seram Bagian Barat.
Upu Latu Raja Negeri Buano Utara dalam sambutannya menyampaikan ucapan terima kasih dari warga masyarakat Negeri Buano Utara kepada organisasi Himpunan Mahasiswa Islam (HMI), khususnya dari HMI Kom Teknik Unpatti di Negeri Buano Utara ini.
“ Kami dengan senang hati menyambut kehadiran adik – adik HMI dari Fakultas Teknik Unpatti, hal ini merupakan suatu kehormatan bagi kami Pemerintah Negeri. Insya Allah dengan adanya kegiatan pengabdian masyarakat disini nantinya dapat bermanfaat bagi Masyarakat dan juga bagi anak – anak kami yang HMI, khususnya dalam berkarya dan implementasi tanggungjawab perkaderan ditengah – tengah masyarakat, “ Pungkas Ahmad Nurlette, Upu Latu Raja Negeri Buano Utara.
“ Mahasiswa seharusnya selalu hadir ditengah – tengah Masyarakat untuk membantu berbagai problematika sosial ekonomi kemasyarakatan dan bekerja sama untuk kemajuan Desa/ Negeri, terkhususnya Negeri Buano Utara, “ sambungnya.
Kepala Bidang Kebudayaan Dinas Pendidikan Kabupaten SBB, Sudin Tamalene., S.Pd. M.Pd yang ikut memberikan sambutannya, mengatakan bahwa program ini selaras dengan program kabinet merah putih yang di usung oleh Presiden RI Bapak Prabowo Subianto.
“ HMI Komisariat Teknik Unpatti telah hadir disini dengan disiplin ilmu yang dimiliki bermodalkan spirite keummatan, dan tentunya menjadi kebanggaan di Negeri Buano Utara, “ Ucapnya.
“ Saya sebagai alumni HMI disini, berharap 5 Kualitas Insan Cita yang sesuai pada tujuan HMI, seperti Insan akademis, insan pencipta, insan pengabdi, insan bernafaskan islam dan insan bertanggung jawab atas terwujudnya masyarakat adil makmur yang diridhoi Allah SWT, serta kemampuan intelektual kader HMI ini mampu dimaksimalkan untuk hadir disetiap persoalan keummatan, termasuk hari ini bersama – sama warga Masyarakat Buano Utara, ” harap Tamalene, yang juga Pengurus MD Kahmi Kab SBB ini.
Sedangkan Ketua Umum HMI Komisariat Teknik Unpatti, Rinaldi Eka Saputra Sarabiti dalam sambutannya mengucapkan terima kasih banyak kepada Masyarakat, lebih khususnya kepada Upu Latu Raja Negeri Buano Utara dan semua pihak yang telah ikut mensupport kegiatan hari ini.
“ Kami berikhtiar mengamalkan nilai-nilai ke-HMI-an pada masyarakat luas, agar tidak terpaku pada aktifitas internal sendiri. Sesekali harus keluar dan berefek pada masyarakat,” kata Rinaldi Eka Saputra Sarabiti.
“ Lewat KOMTEK MENGABDI ini. Kami mengajak seluruh elemen agar spirite awal ber-HMI harus dikembalikan dengan mengenalkan organisasi pada ujung-ujung negeri. Sebab, HMI selalu dikenal dengan organisasi perkaderan, perjuangan yang konsisten menjaga independensinya, ” Terangnya. (SM)