SABUROmedia, SBB — Panitia Pengawas Pemilu (Panwascam) Kecamatan Huamual Kabupaten Seram Bagian Barat melaksanakan kegiatan sosialisasi pengawasan partisipatif (Soswatif) pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak tahun 2024 di Aula SMK Huamual Desa Luhu Kecamatan Huamual, Kamis (26/09/2024).
Kegiatan ini dihadiri Anggota Panwascam Huamual Ahmad Rumain, Hasan Rahagian dan Malik Payapo serta Masyarakat.
Kordiv HP2H Panwascam Huamual Kab Seram Bagian Barat, Abd Malik Payapo menyampaikan ke SM, bahwa pada prinsipnya kegiatan sosialisasi ini penting dimana output yang diharapkan adalah meningkatnya kesadaran pemilih pemula mengenai pengawasan partisipatif pada penyelenggaraan pemilukada tahun 2024 dapat berlangsung kondusif dan demokratis.
Sosialisasi ini juga mengedukasi masyarakat untuk menolak segala bentuk politik uang dan politisasi sara, guna menciptakan pemilu yang jujur, adil, dan demokratis. Panwascam berharap dengan kegiatan soswatif ini, masyarakat semakin sadar akan pentingnya peran aktif mereka dalam menjaga netralitas dan integritas proses demokrasi di Seram Bagian Barat khususnya.
“ Kita menyadari para pemilih pemula ini harus sejak awal diberikan pemahaman mengenai dunia pengawasan pemilu, seperti jenis pelanggaran pemilu, apa yang dapat dilakukan jika mengetahui pelanggaran pemilu, bahkan menjadi kader untuk memberikan pemahaman kepada lingkungannya dan masyarakat,” harapnya.
“ kami membutuhkan bantuan semua stakeholder dalam mengawasi setiap tahapan pesta demokrasi di kecamatan huamual, terutama partisipasi pemilih pemula. Apalagi jumlah personil kami terbatas sehingga pemilih pemula merupakan salah satu elemen penting dalam pengawasan kepemiluan,” tuturnya.
Sedangkan terkait dengan DPT, yang telah ditetapkan KPU telah didistribusikan ke masing masing PPK dan PPS, dimana telah ditempelkan di masing – masing Desa, bahkan hingga ke RT/RW sesuai PKPU 34. Kami berharap hal ini kemudian menjadi bahan diskusi di Masyarakat, dan jika ada temuan – temuan dilapangan nantinya akan kami tindaklanjuti sesuai aturan yang berlaku, sambung alumni HMI Cabang Ambon ini.
Sedangkan narasumber kegiatan ini, Hijra Tangkota., S.Pd, yang juga mantan Komisioner Bawaslu Kab Seram Bagian Barat dalam materinya mengajak Masyarakat untuk aktif membantu kerja-kerja Panwas khususnya dalam pentahapan Pilkada yang ada.
Dia juga meminta para pemilih pemula, dimana mereka ini yang baru pertama akan menggunakan hak pilihnya, sebagai wni yang sudah genap berusia 17 tahun dan atau lebih atau sudah/pernah kawin, maupun para purnawirawan yang tidak lagi menjadi anggota aktif tni/ polri mau terlibat untuk menyukseskan agenda – agenda Pemilukada sesuai uu tentunya, ucapnya.
Menurutnya, saat ini sebanyak 20 % dari seluruh pemilih adalah pemilih pemula, dengan demikian jumlah pemilih pemula sangatlah besar, ditengah kecenderungan golput dan suara tidak sah terus mengalami peningkatan dalam 3 kali pemilu terakhir, Sambungnya.
Di akhir dia meminta sebelum menggunakan hak pilihnya, kenali visi, misi dan program peserta Pemilu, kenali riwayat hidup calon dan Partai Politiknya, setelah menilai, pastikan pilihan anda, pastikan anda memberikan suara dengan benar, tutup Koordinator LS Vinus SBB ini (SM)