SABUROmedia, Leihitu Malteng –  Lembaga Pembinaan dan Pengembangan Ekonomi dan Koperasi (LPPEKOP) Remaja Masjid Al-Falah Telaga Kodok Kecamatan Leihitu Kabupaten Maluku Tengah melaksanakan Pasar Murah Jagung Segar dalam rangka menyambut Tahun Baru, 30 Desember 2022 – 07 Januari 2023 di Dusun Telaga Kodok Desa Hitu, mulai dari Pukul 08.00 – 18.00 WIT setiap harinya.

 

Menurut Julfitrah Majapahit, Ketua Remas yang juga Sekretaris Wilayah LPPDSDM BKPRMI Maluku ini, bahwa Pasar Jagung segar merupakan Pasar Lokal yang hanya muncul di saat Musim Akhir tahun dan biasa para Petani Melakukan Penjualan  di kebun sendiri ada yang datang belanja di kebun ada yang jual di Depan jalan Kampung, ujarnya.

 

Namun dengan ide ini, dengan adanya pasar Jagung para petani bisa memasarkan hasil jagung secara masal sehingga pengunjung bisa puas untuk memilh berbagai jenis jagung, seperti :

  1. Jagung Manis Dengan Harga Rp.20.000 – Rp.25.000 isinya pertali 5-6 Buah
  2. Jagung Pulut Putih ( Harga sama)
  3. Jagung Pulut Ungu (Harga sama)
  4. Jagung Rebus perbuah Rp.5000,-
  5. Jagung Perkarung Rp.200,000,-, jelasnya.

 

“ Jagung yang di jual Merupakan Jagung segar Asli Kebun Telaga kodok dengan Kualitas Baik Kesegaran Alami, dengan kisaran Jumlah Jagung terjual mencapai 16.000 Buah dengan jumlah Luasan Areal kebun Kurang lebih 5 Ha, “ tambahnya.

 

Kegiatan PASAR JAGUNG SEGAR ini sendiri diprakarsai Oleh Remas Telaga Kodok untuk memulai Kegiatan ini dalam membantu memasarkan hasil dari Petani Jagung Lokal, agar dapat bermanfaat bagi ekonomi masyarakat Petani khususnya.

 

“ Hal ini berdasarkan pengalaman Tahun kemarin para petani lokal kesulitan memasarkan hasil Pertanian mereka kepada pelanggan dan pembeli di wilayah sekitar sehingga kami para Remaja Masjid Al-Falah Telaga kodok Mengambil inisiatif untuk bekerja sama dengan semua Petani Jagung Agar memfasilitasi Tempat  “PASAR JAGUNG SEGAR “ menjelang Liburan Moment Tahun baru 2023 “ sambung Jul, yang juga wakil Maluku di ajang Pemilihan Pemuda Pelopor Nasional Kemepora RI Tahun 2022 kemarin.

 

Musriadin Labahawa, Anggota DPRD Kabupaten Maluku Tengah yang sempat singgah menyambut baik kegiatan ini, dan berharap kedepan Pemerintah Daerah bisa melihat ini sebagai Potensi Wisata Telaga Kodok, disamping juga mereka bisa menjadi Desa penyangga pangan kedepannya, dan diberikan bantuan-bantuan berupa bibit jagung untuk para petani lokal disini, “ pinta alumni IAIN Ambon ini.

 

 

Hal yang sama juga disampaikan Sekretaris Pusat Studi Pedesaan Universitas Pattimura Ambon, Dr. Stenly J. Ferdinandus., SE., M.Si.

“ apresiasi serta kebanggaan tersendiri Bagi DSA Telaga kodok bisa membuat kegiatan Pasar jagung segar yanng bisa memudahkan para petani lokal untuk memasrkan Hasil pertnian mereka dalam upaya meningkatkan Pereekonomian dan Kesejahteraan masyarakat Dusun Telaga kodok, ” ucapnya.

 

Kegiatan ini juga turut disupport oleh Tokoh Masyarakat dan Pemuda Telaga Kodok, Pihak Negeri Hitu. (SM)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *