SABUROmedia, Ambon — Himpunan Pelajar Mahasiswa Maluku Sulawesi Tenggara (HIPMMAST) Wilayah Maluku setelah melakukan musyawarah rekonsiliasi Wiraldi Lasaita terpilih menjadi Ketua Umum dan dilantik di Aula Gedung Balai Diklat Pertanian (BDP) Provinsi Makuku, Sabtu (5/11/22).

Dalam sambutannya Ketua Umum HIPMMAST Maluku, Wiraldi Lasaita menyampaikan ” Harapan saya kedepannya HIPMMAST menjadi salah satu paguyuban Pemuda yang solid dan mampu mengakomodir Pelajar serta Mahasiswa Sulawesi Tenggara sebagai  kader-kader yang mampu menjadi Pemimpin masa depan di Bumi Raja – raja ini “.

Wiraldi juga menambahkan semoga dengan adanya kepemimpinan yang baru di HIPMMAST Maluku ini dapat menyatukan kembali kekeluargaan yang sempat terpecah akibat perbedaan pemikiran sebelumnya.

” Saya harap mulai dilantiknya Pengurus yang baru ini tidak ada lagi perpecahan didalam internal HIPMMAST Wilayah Maluku sendiri akibat perbedaan kepentingan dan pemikiran sebelumnya, mari sama-sama kita satukan kembali rasa persaudaraan serta memupuk rasa kekeluargaan kita” pungkasnya.

Tampak hadir La Arifin – Ketua Forum Keluarga Buton Maluku, Mardin Wally dan beberapa dewan senior serta beberapa Organisasi Kepemudaan (OKP) itu berjalan dengan lancar. (SM)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *