SABUROmedia. Bursel, – Asisten III Bidang Admisintrasi Umum Hadi Longa, atas nama Bupati Kabupaten Buru Selatan resmi membuka Kegiatan Sosialisasi Kesehatan Masyarakat dan Penyakit Menular yang di gelar Pemerintah Provinsi Maluku bersama Kesra Setda Kabupaten Buru Selatan. Rabu, (27/7/2022).
Kegiatan sosialisasi tersebut menghadirkan Narasumber, yakni ; Ketua KPA Provinsi Maluku Dr. Sri Widya Ananta, M. Kes dan Kadis Kesehatan Pengendalian Penduduk Buru Selatan Ibu Wa Jeny.
Diketahui media ini, turut hadir dalam acara tersebut Anggota DPRD, Para Asisten, Staf Ahli Bupati, Pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD), tokoh Agama, Adat, tokoh masyarakat dan sejumlah undangan lainnya.
Sambutan Bupati yang dibacakan Asisten III Bidang Administrasi Umum, Hadi Longa Mengatakan, Kita patut bersyukur bahwa selama kurung waktu 2 (dua) tahun perjuangan untuk mencegah Covid-19 telah membuahkan hasil yang optimal, dengan adanya kebijakan Pemerintah yang terkait, dan akhirnya kehidupan ini normal kembali.
Lanjut Longa, tentunya kita telah bebas dari penyebaran Covid-19, hal ini menunjukan tingkat pemahaman dan kesadaran masyarakat tentang pola hidup bersih dan sehat semakin membaik.
Tambah Longa, walaupun demikian Ikhtiar dan kewaspadaan harus tetap kita kedepankan untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak kita inginkan bersama.
Sementara itu Ketua Panitia Syamsidar, S.Sos. M.M. Kabag. Pelayanan Dasar Biro Kesra Setda Prov. Maluku dalam Laporan Mengatakan, Maksud dan tujuan serta sasaran untuk mensosialisasikan tentang kesehatan masyarakat dan cara-cara menanggulangi penyakit menular, yakni HIV/AIDS dan TB.
Dengan demikian Tujuan dari kegiatan ini, agar dapat tersosialisasinya dan selanjutnya dapat memberikan informasi-informasi tentang kesehatan masyarakat dengan cara menanggulangi penyebaran penyakit menular,” ujarnya. (SM/AL)