SABUROmedia, Malteng – Warga di Negeri Haya Kecamatan Tehoru Kabupaten Maluku Tengah (Malteng) mengaku resah tiap kali tiba musim ombak di daerah itu. Gelombang pasang kerap kali menghantam dinding penahan tanah (Talud) hingga ambruk.

Kepada Saburomedia.com Sekertaris RT 12 Negeri Haya, Julfan Tuanani mengatakan jika kondisi kerusakan talud akibat hantaman ombak sudah terjadi sejak beberapa tahun lalu, namun dibiarkan begitu saja tanpa ada perbaikan dari pemerintah.

” Beta berharap Pemerintah Kabupaten Maluku Tengah melalui dinas terkait sesegera mungkin melakukan tindakan tanggap darurat mengingat Bulan Desember adalah bulan puncak gelombang pasang di daerah kami, ” ujarnya Rabu (16/12/2020).

Senada dengan Tuanani, Tokoh Muda Mahu Rahim mengungkapkan ” Rumah warga yang berhadapan dengan laut di pastikan akan mengalami dampak atas gelombang pasang bulan Desember kerusakan yang terjadi juga kategori kerusakan berat”.

Kondisi hari ini juga sangat meresakan masyarakat negeri Haya terutama yang berada di RT 12 Negeri Haya harapan kami secepatnya Pemda mengambil tindakan cepat dan tepat ungkap Mahu. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *