SABUROmedia, SBB – Sebanyak 146 kk warga Pelita Jaya menerima bantuan sembako Pemda SBB untuk tahap 2 hari ini di salurkan di dusun pelita jaya, desa Eti, kabupaten SBB, jumat (5/06/20).
Bantuan sembako yang berasal dari pemda SBB berupa: 2 karung beras berukuran 5 kg, 5 bungkus mie instan, 2 kaleng susu kental manis ukuran 370 gram, 1 liter minyak kelapa, dan 1 kg gula pasir.
Pembagian sembako yang digelar di balai dusun itu di lakukan sesuai dengan protokol pencegahan covid 19. seperti wajib menggunakam masker, wajib mencuci tangan, dan jaga jarak menjadi syarat utama bagi warga yang ingin datang untuk pengambilan sembako.
Janil Polle, S,sos selaku petugas penyalur bantuan sembako pemda di Desa Ety Dusun Pelita Jaya menuturkan, ” bantuan sembako ini berasal dari pemerintah kabupaten SBB, yang di tujukan kepasa masyarakat yang tidak terkafer dalam bantuan pemerintah yang berupa PKH, BPNT, BST dan BLT Desa, jadi masyarakat yang sudah mendapatkan bantuan tersebut bisa di pastikan sudah tidak lagi mendapatkan bantuan sembako pemda ini, dan msyarakat yang tidak mendapatkan bantuan-bantuan tersebut semua di pastikan mendapatkan bantuan sembako dari pemda SBB.”
Proses penyaluran bantuan sembako Kabupaten SBB di Desa Ety terkhusus di Dusun Pelita Jaya di hadiri langsung oleh Kepala Dusun, Sekretaris Dusun, Ketua-ketua RT dan Babinsa Dusun Pelita Jaya. pembagian bantuan sembako kabupaten SBB di dusun pelita jaya di laksanakan sejak ba’da jumat hingga sekarang mengingat masih banyak warga yang belum datang untuk melakukan pengambilan bantuan, sehingga di harapkan kepada masyarakat yang berhak untuk segera datang ke balai dusun pelita jaya guna melakukan pengambilan bantuan.(SM)