SABUROmedia, Ambon – Anggota DPRD Kabupaten Seram Bagian Timur (SBT), Nof Rumauw mengatakan penyebaran pandemi Corona Virus Disease 2019 (Covid-19) ini cukup masif tersebar hampir semua negara termasuk indonesia, sehingga proses pencegahan dan penanganannya harus melibatkan semua pihak.
Tak terkecuali di daerah SBT, apalagi di Maluku sendiri telah menetapkan sejumlah orang dengan status positif covid-19 dan sejumlah kasus pasien dengan status ODP dan PDP.
Oleh sebab itu semua turun tangan tak terkecuali DPRD sebagai lembaga pengawasan mengambil langka” atau kebijakan” yang bersifat publis, DPRD harus turun dan membekap terhadap terhadap pencegahan virus Corona ini.
“ DPRD sangat mendukung terkait dengan kebijakan pemerintah daerah terkait dengan penanggulangan dan pencegahan virus Corona ini dan DPRD juga ikut membantu denganturun langsung kelapangan, “ ungkap Rumauw kepada Saburomedia.com, Jumat (10/04/2020).
Rumauw mengatakan anggaran yang ada kurang lebih 4 Miliar yang sudah ditetapkan segera dipakai untuk perlengkapan tim gugus penanggulangan dan pencegahan virus Corona ini.
Lanjut lagi kata Nof Rumauw termasuk di antaranya kesiapan ruang isolasi, kalaupun kesiapan ruang isolasi membutuhkan dana lagi, maka Kami minta pemerintah daerah menyurati DPRD agar kita sama-sama rapat terkait anggaran untuk ruang isolasi, tandasnya. (SM)