SABUROmedia, Ambon- Komunitas Forum Kajian Hukum (KFKH) Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Ambon menggelar kegiatan Dialog akhir tahun 2019 yang menyoroti tema tentang, “Refleksi Penanganan Hukum di Maluku Sepanjang Akhir Tahun. Kegiatan tersebut berlangsung di Masjid Kampus IAIN Ambon, Senin (06/01/2020).

Hadir sebagai Pemateri, Kapolda Maluku, Irjen, Pol Drs. Ritel Lumowa, Kejaksaan Tinggi Maluku, Ahmad Latupono. Kepala Komnas Ham, Benidiktu Sakrul. Advokad dan Hukum, Sumiadin SH, Fachri Bahmid, Anggota DPRD Maluku Tengah, Mursiadin Labahawa, dan pakar hukum tata negara, Nasarudin Umar. Turut hadir juga dalam kegiatan Sejumla Civitas Academik Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Ambon.

Ketua Umum Komunitas Forum Kajian Hukum IAIN Ambon, La Ode Noval dalam sambutanya mengatakan, Latar belakang mengapa di ambil tema ini,  karena beranjak bahwasanya pemikiran besar anggota Forum Kajian Kumunitas Hukum  IAIN Ambon.

“ Janganlah melewatkan tahun 2019, dengan tidak melakukan kajian agar ke depan Maluku lebih baik lagi, kegiatan ini untuk mengembangkan wawsan dan pengetahuan hukum serta melakukan pengkajian, membudayakan literasi dalam kampus IAIN Ambon, “ujar Ode.

Ode juga mengatakan, kegiatan ini bukan sekedar mendiskusikan tetapi menjadikan wadah bagi kami, cens bagi kami,  untuk memperkenalkan KFKH  yang memiliki visi besar yakni sebagai wadah  pemersatu dan untuk  meningkatkan sumber daya manusia yang berbasis hukum yang mandiri, merdeka, provesional dan berintegritas.

Lanjut Noval, Adapun misi besar KFKH yakni, menjadikan sebagai tempat untuk menyampaikan, mentransformasikan gagasan-gagasan yang baik, serta melakukan kontroling, advokasi terhadap segala persoalan yang terjadi  maupun di skala nasional.

“KFKH baru terbentuk kurang lebih dua bulan yakni 28 Oktober 2019, Komunitas ini terbentuk karena merupakan wujud keperhatian kami di mana, di kampus yang besar  ini tidak terdapat pusat kajian-kajian yang terorganisir,” ungkap Noval dalam sambutanya itu.

Noval juga menghimbau kepada teman-teman IAIN Ambon, agar saling bahu membahu untuk mengembangkan Komunitas yang sudah dirintis bersama anggotanya.

” Dengan adanya kegiatan ini, kami membuka peluang dan berharap agar kiranya teman-teman mahasiswa, terutama Fakultas syaria dan ekonomi Islam yang menyekap ilmu hukum, agar bisa sama dengan kami untuk mewujudkan  forum kajian ini lebih besar lagi, “Pinta La Ode Noval. (Kis)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *