SABUROmedia, SBB — Bupati Kabupaten Seram Bagian Barat (SBB) Ir. Asri Arman., MT dan Wakil Bupati Selfinus Kainama., S.Pd masuk kantor perdana untuk menjalankan Tugas Sebagai Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah Kab SBB pada Jumat (07/03/2025).

Pantauan media SM ini di Kantor Bupati SBB, Asri Arman dan Selfinus Kainama memulai hari pertama masuk Kantor Bupati setelah dilantik oleh Presiden Prabowo pada 20 Februari 2025 lalu di Jakarta.

Sejak pagi Pukul 08:30 Wit, Bupati dan Wakil Bupati sudah berada di kantor dan langsung mengadakan beberapa agenda yakni rapat bersama BPK RI juga Rapat bersama Pimpinan OPD yang diikuti Sekretaris Daerah, dan setelah Sholat Jumat meninjau Pembangunan Mesjid Raya Kabupaten SBB.

Agenda Pertama itu Bupati melaksanakan rapat bersama BPK RI terkait dengan perkembangan hasil pemeriksaan awal, didampingi oleh Wakil Bupati serta Tim anggaran Pemerintah daerah.

Agenda Kedua, rapat perdana antara Bupati bersama Wakil Bupati, Sekda dan seluruh jajaran pimpinan perangkat daerah lingkup Pemkab SBB.

Selain memasuki Kantor dan Rapat bersama OPD , Bupati SBB Ir. Asri Arman melanjutkan kunjungan langsung kelokasi Pembangunan Mesjid Raya Kabupaten SBB usai Sholat Jumat. (SM-FBSBB)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *