SABUROmedia, Ambon – Ketua Dewan Pimpinan Daerah Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (DPD – LPM) Provinsi Maluku Bpk Jasmono Nando, hari ini sabtu (05/09) bersama segenap Pengurus melakukan aksi sosial berupa pembagian 3000 buah Masker Gratis kepada masyarakat di kota Ambon.

Kegiatan ini dilakukan dalam rangka berpartisipasi memutus mata rantai penyebaran COVID 19 (Potong Pele COVID) di Provinsi Maluku khususnya Kota Ambon.

Selain membagikan masker gratis, DPD LPM Maluku juga turut serta mengajak dan mengedukasi masyarakat terkait penggunaan masker yang baik dan benar. Sasaran pembagian pada kawasan Lapangan merdeka, Jln. A.Y. Patty, Jln. Sam Ratulangi dan Kawasan Pasar Passo.

” Semoga Pandemi COVID 19 dapat segera berakhir di Kota Ambon tentunya dengan dukungan serta masyarakat dengan tetap mengikuti protokol kesehatan, salah satunya tertib menggunakan masker untuk keselamatan bersama, ” harap Jasmono dalam keterangan tertulisnya kepada Saburomedia.com, Sabtu (06/09/2020).(SM)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *